Tak ada yang abadi
Tak ada yang kekal diatas kulit bumi ini
Tak ada satupun yang mampu melawan
Melawan hukum ketidakabadian
....
Fokus terarah ke jarum merah
Jarum yang menunjuk ke tiap garis detik di penujuk waktu
Entah rasa yang mengatakan
Entah nyata yang tetap diingkari
Waktu terus berlari tak terhenti
...
Berputar dalam satu poros ketidakabadian
Terasa singkat, terasa cepat
..
Ingin ku gapai jarum merah penunjuk waktu itu
Untuk hentikan jalannya waktu
Untuk berikan sedikit masa
Temui dan habiskan sisa waktu,
Bersama mu
.
0 comments:
Post a Comment